Ketahui! Ini Ragam Oleh Oleh Manado Yang Terjamin Halal
Sedang berkunjung ke Manado menikmati waktu liburan? Kalau begitu, jangan lupa beli oleh oleh khas Manado untuk dibawa pulang. Ya, melakukan perjalanan tanpa ada buah tangan tentu kurang lengkap. Karena itu, pastikan Anda tidak melupakannya.
Berada di Sulawesi Utara, Manado dikenal dengan wisata baharinya. Tapi tidak itu saja yang menarik, berbagai macam oleh-olehnya juga sayang untuk dilewatkan. Terutama kulinernya, Manado memiliki banyak sekali makanan khas yang patut dicoba.
Namun perlu Anda tahu, tidak semua kuliner Manado halal. Untuk itu, cari tahu sebelum membelinya. Adapun beberapa oleh-oleh halal yang bisa Anda beli antara lain:
- Halua Kenari
Makanan ini mirip gula kacang. Memiliki rasa manis dan legit seperti yang ada di Jawa. Bedanya, kacang yang dipakai bukan kacang tanah tetapi kacang kenari. Sehingga teksturnya menjadi lebih gurih dan harum.
- Dodol Amurang
Bentuknya seperti jenang atau dodol Jawa. Dibuat dari bahan tepung beras ketan dan gula aren serta tambahan lainnya. Rasanya pun legit dengan ada campuran kacang dan kayu manis.
- Pala Manis
Terbuat dari buah pala yang di olah menjadi manisan. Oleh-oleh khas yang satu ini merupakan favorit para remaja. Rasa manisnya tidak berlebihan dan memiliki tekstur yang mengkilap serta lebih bersih.
- Cakalang Fufu
Merupakan makanan khas Manado yang terbuat dari ikan Cakalang yang diasapi. Makanan ini memiliki rasa pedas khas bumbu Manado. Jika Anda menjadikannya oleh-oleh, jangan lupa untuk memanaskannya lebih dulu seperti sarden.
Selain makanan, Manado juga memiliki barang khas yang cocok sebagai oleh-oleh. Jadi tak masalah jika Anda ragu membawa makanan untuk buah tangan. Anda bisa pilih saja suvenir, kain atau kerajinan lain asli masyarakat lokal.