Manfaat Susu Jahe Bagi Ibu Hamil

Mengonsumsi makanan maupun minuman yang dikonsumdi oleh ibu hamil pasti berpengaruh juga janin.Maka dari itu, sang ibu wajib untuk menjaga pola makannya. Sebab, beberapa makanan atau minuman yang biasanya aman dikonsumsi sebelum hamil bisa jadi berbahaya.Serta menimbulkan gangguan kehamilan.

Secara turun temurun, herbal dikenal memiliki banyak manfaat kesehatan, salah satunya jahe. Namun, bolehkah ibu hamil mengonsumsi susu jahe? Susu jahe sendiri merupakan perpaduan minuman yang terbuat dari susu murni dengan ekstrak jahe atau rimpang jahe yang diremahkan. Bagi Anda para ibu hamil diperbolehkan untuk meminum susu jahe.

Sebab, ternyata terdapat banyak manfaat susu jahe bagi ibu hamil. Salah satunya yaitu menghilangkan rasa mual terutama pada saat trimester pertama. Hal ini dikarenakan, rasa dari susu jahe yang hangat ini dapat membantu menekan rasa mual dan membuat mulut terasa lebih enak. Selain itu susu jahe juga dapat mengurangi rasa pusing.

Jahe dipercaya mampu membantu menekan rasa pusing pada ibu hamil. Maka dari itu, mengonsumsi susu jahe yang dibuat dari jahe murni dapat membantu ibu hamil untuk mengurangi rasa pusingnya. Manfaat susu jahe bagi ibu hamilselanjutnya yaitu menghilangkan rasa stress. Selain memberikan kehangatan, susu jahe ini juga dapat menghilangkan rasa stress loh.

Karena, kondisi tubuh yang hangat dipercaya mampu memberikan kenyamanan dan ketenangan. Nah, ditengah kondisi perubahan hormonal ibu hamil yang dapat memicu terjadinya stress, sehingga susu jahet sangat membantu untuk menghilangkan stress.

 

Similar Posts