Tips Menata Dapur Minimalis Dengan Mini Bar Ala Cafe
Rumah minimalis yang hadir saat ini biasanya memiliki ukuran yang tidak begitu besar. Ruang yang sempit menuntut penghuni rumah untuk menjadikan ruang lebih simpel dan efisien. Anda bisa menerapkan dapur minimalis dengan mini bar pada dapur Anda.
Bagi Anda yang suka minum kopi pasti sangat suka dengan mini bar pada area dapur ini. Penggunaan stool bar dan meja tinggi akan membuat orang lebih nyaman untuk break time. Penggunaan mini bar pada ruang sempit juga akan lebih efisien karena tidak memakan banyak tempat.
Tips Menata Dapur Minimalis Dengan Mini Bar Ala Cafe
Mendesain ulang dapur akan terasa menyenangkan ketika sudah mengetahui konsep ruang yang akan diterapkan. Begitu pula pada bagian dapur, menurut sebagian orang hanya digunakan untuk memasak dan aktivitas sejenisnya saja. Faktanya, dapur juga dapat menjadi sebuah dekorasi rumah yang estetik apabila ditata dengan rapi.
Jika Anda adalah seorang yang menyukai keindahan, suka minum kopi dan menyukai nuansa yang hangat maka dapur minimalis dengan mini bar bisa jadi rekomendasi terbaik. Berikut tips menata dapur menjadi mini bar yang estetik:
-
Gunakan Rak Gantung Di Atas Meja Bar
Meja dapur minimalis dengan gaya bar biasanya memiliki ukuran yang tinggi. Akan lebih estetik. Rak gantung ini biasanya digunakan untuk storage gelas sehingga akan memudahkan penghuni rumah dalam mengambil gelas.
Tampilan rak gantung semacam ini akan terkesan seperti halnya dengan cafe bar. Sangat cocok jika digunakan untuk mengobrol ringan bersama anggota rumah yang lain. Untuk rak gantung biasanya terbuat dari material besi sehingga akan lebih netral.
-
Berikan Sentuhan Hanging Lamp
Kurang afdol rasanya jika mini bar tidak memasang bisa digunakan hanging lamp atau lampu gantung. Lampu pada area meja bar akan memberikan sentuhan ruang kontemporer dan sangat kental dengan kesan santai dan hangat.
Terdapat banyak macam hanging lamp yang digunakan namun jika ingin diterapkan pada dapur mini bar maka bisa menggunakan hanging lamp dengan penutup lampu berbentuk melingkar. Ditambah dengan bolam lampu berwarna kuning yang membuat mini bar terasa begitu kenyal kesan remang-remang.
-
Gunakan Meja Bar Dari Kayu Solid
Kesan hangat yang kental pada mini bar akan lebih lengkap dengan meja bar dari kayu solid. Tampilan kayu solid memang sangat estetik karena memberikan kesan natural pada seratnya. Oleh karena itu, kayu lebih banyak digunakan untuk furniture. Anda bisa memadukan besi dan kayu solid untuk meja bar.
-
Meja Seperti Menggantung
Jika Anda tidak menggunakan meja bar yang berdiri sendiri maka Anda bisa menggunakan meja bar yang terlihat seolah-olah menggantung. Biasanya meja ini terbuat dari beton dengan pelapis granit atau marmer.
Penggunaan marmer atau granit ini juga lebih mudah untuk dibersihkan bahkan sangat awet ketika tersentuh air atau pun minyak.
-
Model Bergaya Maskulin
Dapur mini bar umumnya memang terkesan maskulin. Untuk menunjang kesan maskulin pada bar tersebut, Anda bisa menerapkan warna-warna cokelat tua dan hitam. Bisa menggunakan stool bar tanpa senderan sehingga terkesan lebih terbuka dan fleksibel.
Perawatan Dapur Minimalis Dengan Mini Bar
Dapur merupakan tempat yang mudah lembap karena dekat dengan berbagai cairan dan minyak. Jika dapur jarang dibersihkan, dapur akan lebih cepat berbau dab basah. Sedangkan kondisi basah pada dapur bisa membuat seseorang kepleset.
Sebaiknya bersihkan secara rutin baik pada kitchen net atau pun meja dan stool bar pada dapur. Gunakan cairan khusus untuk membersihkan bagian yang kotor terlebih lada kompor. Gunakan tissue khusus kompor agar kompor awet dan kotoran tidak menyebar pada area lainnya.
Pastikan untuk menggunakan produk yang higienis sehingga tidak membuat makanan beracun akibat terkontaminasi bahan berbahaya. Nah, apakah Anda siap untuk menata ulang dapur minimalis dengan mini bar? Selain perihal yang disebutkan di atas, pastikan untuk mengukur dimensi dapur terlebih dahulu.